Berita

Seputar APIP dan Ke-JFA-an

RAKER PUSBIN JFA 2018

Penyelenggaraan Raker ini bertujuan untuk menjalin kebersamaan antar insan Pusbin JFA dan merapatkan barisan Pusbin JFA, serta merumuskan  berbagai  kebijakan dan current issue, serta koordinasi antar sub bidang di Pusbin JFA agar Pusbin JFA menjadi organisasi yang bersih melayani. Demikian Kepala Psat Pembinaan Jabatan Fungsional Auditor (Pusbib JFA), Edi Mulia, selaku Ketua Panitia Penyelenggara Raker Pusbin JFA  melaporkan kepada Sekretaris Utama, Dadang Kurnia, di hadapan 71 orang peserta Raker yang semuanya adalah pegawai Pusbin JFA. 

Edi Mulia menambahkan, Raker ini merupakan raker yang diselenggarakan setelah raker Pusbin JFA tahun 2012. Enam tahun merupakan waktu yang cukup panjang dan diperlukan bagi insan Pusbin kembali merapatkan barisan, menyatukan visi dan misi zpusbin JFA. Perubahan strategi, struktur, dan sistem dari suatu organisasi tentu memerlukan perubahan sumber daya yang mumpuni dan mempunyai visi dan misi yang sama. Sesuai motto Pusbin JFA "Kerja, Sehat, dan Bahagia" maka raker ini diharapkan dapat menyatukan setiap insan Pusbin JFA, menjaga kebersamaan, dan solidaritas sehingga akan membahagiakan setiap insan Pusbin JFA serta mempunyai tubuh dan jiwa yang sehat, yang pada akhirnya dapat bekerja dengan jauh lebih baik untuk organisasi, kata Edi Mulia.

Ada 7  materi yang akan dibahas dalam Raker Pusbin JFA kali ini, yaitu: (1) pemaparan Bidang Program dan Sertifikasi, (2) Pemaparan Bidang Evaluasi, (3) Pemaparan Sub Bagian Tata Usaha, (4) Kapita Selekta : Pemaparan ISO 9001:2015, Menuju WBBM, dan SPIP. (5) Mengidentifikasi diri dan orang lain versi MBTI (Myers-Birggs Type Indicators) oleh Management Assestment Center BPKP. (6) Budaya Kerja. (7) Paparan Motivasi diri dari Motivator dengan tema Melayani dengan hati, ujar Edi Mulia.

Melalui pemaparan dan diskusi pada Raker Pusbin JFA Ini, diharapkan dapat menghasilkan: (1) Rumusan kebijakan Pusbin JFA terkait pembinaan auditor ke depan sesuai manajemen ASN. (2) Langkah Pusbin JFA untuk m endapatkan ISO 9001:2015. (3) Pengenalan diri sendiri dan orang lain sehingga dapat bersinergi dan berintegritas tinggi dalam melayani dengan lebih baik. Demikian Kapusbin JFA, Edi Mulia Mengakhiri laporannya k epada Sekretaris Utama, Dadang Kurnia.   



Kembali