Berita

Seputar APIP dan Ke-JFA-an

BPKP Keluarkan PERKA Mengenai Pendidikan, Pelatihan Dan Sertifikasi Auditor Aparat Pengawasan Intern Pemerintah

  Revisi atas Keputusan Kepala BPKP Nomor KEP-06.04.00-847/K/1998 tentang Pola Pendidikan dan Pelatihan Auditor Bagi Aparat Pengawasan Fungsional Pemerintah dan Keputusan Kepala BPKP Nomor KEP-06.04.00-373/K/1997 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Sertifikasi serta Pendidikan dan Pelatihan Fungsional Auditor bagi Aparat Pengawasan Fungsional Pemerintah. -------------------------------------------------------------------------------------------------------

Selengkapnya...

Rapat Kerja dan Outbond Pusbin JFA Tahun 2010, ” Fun, Fit And Togetherness”

Rapat Kerja dan Outbond Pusbin JFA Tahun 2010 berlangsung mulai tanggal 8 s.d 10 Desember 2010 bertempat di Hotel Gunung Geulis Resort, Bogor. Rapat diawali dengan sharing informasi semua pegawai dipimpin oleh Kepala Bidang Program dan Sertifikasi, Agus Trisyuwanto dan Kepala Bidang Evaluasi, Massa Siahaan. Dalam kesempatan tersebut para pegawai mencurahkan semua isi hatinya yang berkaitan dengan pekerjaan, kendala yang dihadapi, kekurangan-kekurangan dan harapan-harapan yang diinginkan demi kemajuan Pusbin JFA.  

Selengkapnya...

Kepala BPKP buka Konferensi Nasional Aparat Pengawasan Intern Pemerintah Tahun 2010

Bertempat di Hotel Horison Bandung, Jawa Barat, Kamis, (25/11) Pukul 10.00 WIB, Kepala BPKP Mardiasmo didampingi Deputi Bidang Pengawasan dan Akuntabilitas Aparatur Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Herry Yana Sutisna dan Wakil Gubernur Jawa Barat, Dede Yusuf, secara resmi membuka Konferensi Nasional Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) Tahun 2010.

Selengkapnya...

Konferensi Nasional APIP Tahun 2010: Mewujudkan Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) yang efektif dalam rangka Meningkatkan Efisiensi dan Efektifitas Pengelolaan Keuangan Negara dan Pencegahan Korupsi

Konferensi Nasional Internal Auditor Pemerintah diselenggarakan dengan tujuan untuk menyamakan persepsi, arah dan pandangan diantara Pimpinan APIP dalam konsep strategi peningkatan kapasitas pengawasan intern pemerintah melalui pembinaan Auditor dan tata kelola APIP

Selengkapnya...

KEIKUTSERTAAN DALAM SIMPOSIUM PIMPINAN UNIT PENGAWASAN INTERN DAN KUNJUNGAN KE HM TREASURY UNITED KINGDOM OF GREAT BRITAIN AND NORTHERN IRELAND

Peran dan tanggung jawab BPKP sebagai pembina SPIP dan Pembina Auditor dilaksanakan antara lain melalui peningkatan kompetensi Auditor dan penyelenggaraan program sertifikasi. Untuk melaksanakan amanat ini secara lebih efisien dan efektif diperlukan pengembangan kapasitas SDM yang diharapkan akan mendorong peningkatan kapasitas kelembagaan dan kapasitas manajerial agar terwujud peningkatan kualitas ketentuan tata kelola APIP dan ketentuan JFA dan kualitas pelayanan serta efisiensi dalam ketatalaksanaan program sertifikasi dan pembinaan kompetensi.  

Selengkapnya...

Istimewanya Forum JFA dan Kepegawaian 2010

Forum Komunikasi JFA BPKP tahun 2010 ini merupakan forum yang istimewa. Apa istimewanya? Forum yang diselenggarakan di Hotel Lor In Solo mulai tanggal 10 s.d. 12 Juni 2010 pada malam tanggal 9 Juni 2010 sebelum dibuka secara resmi pada esok harinya, para peserta Forum disuguhi pagelaran ketoprak di Bale Kambang Solo

Selengkapnya...